Denpasar (Antara Bali) - Wakil Bupati Badung I Ketut Sudikerta menginstruksikan pengawasan penduduk pendatang diperketat menjelang pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC).
"Melalui sambungan internasional dari Harvard (AS) semalam, Bapak Wabup menekankan pentingnya pengawasan secara berkelanjutan terhadap mobilitan penduduk pendatang," kata Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Badung, Anak Agung Gede Raka Yuda, di Denpasar, Selasa.
Menurut dia, Wabup mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan atas maraknya aksi terorisme.
"Pencegahan dini dan penertiban pendatang bukan hanya tugas Satpol PP dan aparat pemerintah lainnya, namun harus dilakukan terintegrasi dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat," kata Raka Yuda.
Peringatan itu dia anggap penting, mengingat selama berada di Amerika Serikat, Wabup banyak mendapat pertanyaan tentang situasi terakhir keamanan di Bali menyusul maraknya kembali aksi terorisme di Indonesia.(*/M038/T007)
Badung Perketat Pengawasan Duktang
Selasa, 9 Oktober 2012 18:01 WIB