Negara (Antara Bali) - Tenaga magang ke Jepang asal Kabupaten Jembrana banyak yang kabur sehingga Koperasi Tsukuba, sebagai pihak yang menampung tenaga magang ini memanggil Dinas Tenaga Kerja dan Kesos setempat.
"Saya baru saja datang dari Jepang untuk bertemu dengan Koperasi Tsukuba, membahas tenaga magang yang kabur tersebut," kata Kepala Dinas Tenaga Kerja Dan Kesos Jembrana, Ketut Wiaspada, Jumat.
Saat ditanya berapa jumlah tenaga magang yang kabur, Wiaspada mengaku tidak tahu persis tapi jumlahnya cukup banyak.
Tenaga magang yang kabur ini diberangkatkan Pemkab Jembrana tiga tahun lalu, dan kontraknya habis akhir tahun ini.(GBI/IGT)
Tenaga Magang Di Jepang Kabur
Jumat, 24 Agustus 2012 10:33 WIB