Denpasar (Antara Bali) - Indonesia semakin banyak dibanjiri produk-produk kosmetik yang beredar di pasaran dengan menjanjikan hasil begitu cepat tampaknya perlu masyarakat waspada, dan penggunaannya harus atas rekomendasi dari dokter.
"Kandungan dalam kosmetik tersebut perlu diketahui dan penggunaannya harus sesuai rekomendasi dokter. Jika dipakai sembarangan digunakan bisa akan mengalami masalah baru pada kulit," kata seorang dokter spesialis kulit, dr. Ahmad Yakfi, saat berbicara dalam acara "Meet & Share with Healty and Beauty Skin Velove Cosmetic & Beauty" di Denpasar, Bali, Minggu (21/5) malam.
Ia mengharapkan kepada warga masyarakat selalu waspada menggunakan kosmetik yang selama ini beredar di pasaran. Dan penggunaannya sebaiknya berdasarkan dari rekomendasi atau petunjuk dokter.
"Saya menyarankan bagi masyarakat menggunakan Velove Cosmetic & Beauty adalah produk kecantikan yang 100 persen alami, aman dan efektif tanpa zat kimia, kini hadir di Indonesia dengan rangkaian produk `Velove Beauty Bar, Velove Facial Foam dan Velove Moisturiser`," katanya.
Ia mengatakan produk tersebut menjadi suatu solusi jangka panjang untuk kesehatan kulit dengan harga yang terjangkau dan aman karena tidak mengandung zat atau bahan kimia.
Ia menjelaskan, Velove Beauty Bar adalah sabun terapis alami dengan pH 5.5 berbahan formula dari Eropa yang membersihkan, menyegarkan dan melembabkan kulit agar terlihat awet muda. Diperkaya oleh kombinasi unik ekstrak lumpur Heilmoor, Glutathione, Green Tea, Royal Jelly, VCO dan Arbutin sehingga bersifat menenangkan dan merevitalisasi kulit sehabis mandi.
"Produk tersebut, saat ini sudah lolos uji klinis dan mendapatkan sertifikat dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) RI dengan Nomor NA32161202387 sehingga aman untuk digunakan," ujarnya.
Direktur Utama PT VIP Velove Indonesia, Dewi Sidharta mengatakan produk kosmetik asal Eropa ini baru merambah pasar Indonesia tahun ini.
Oleh karena itu, kata Dewi, pihaknya akan terus mengembangkan dan memasarkan kepada warga Indonesia, bahwa produk tersebut sangat cocok digunakan karena semua berhan alami, dan tanpa menggunakan zat kimia.
"Kebetulan kami dipercaya oleh perusahaan asal Eropa tersebut, maka dalam waktu dekat kami juga akan membuka cabang di Asia Tenggara, antara lain negara Singapura, Malaysia danThailand," ujarnya.
Menyinggung alasan menyasar Bali, kata dia, Pulau Dewata sebagai daerah tujuan utama pariwisata, yang tentu dikunjungi wisatawan berbagai negara, maka sangat tepat pihaknya memasarkan di Bali.
"Bali yang dikunjungi wisatawan Nusantara dan asing, dan sebagian besar yang datang kesini mencari yang alami (natural), termasuk juga perawatan kecantikan. Maka dari itu kami memperkenalkan mulai dari Bali," katanya. (WDY)