Makassar (Antara Bali) - Festival musik rok internasional bertajuk "Rock In Celebes 2012" dijadwalkan digelar di Makassar pada 29 April mendatang selama kurang lebih 12 jam, menampilkan 22 grup musik di tiga panggung.
Promotor Rock In Celebes (RIC) dari Chambers Entertainment, Hardinansyah dan Muhammad Ikhlas (perwakilan Slemmersindo) berharap para pengunjung akan dapat menikmati pertunjukan di ketiga panggung dalam area festival.
Ke-22 grup musik yang dijadwalkan tampil mulai pukul 14.00 hingga 01.00 Wita di Trans Studio Park itu, termasuk lima band bertaraf internasional, yakni Secondhand Serenade, Dawn Heist, Cyanide Serenity, Pyscroptic dan Suffocation.
Kemudian ada lima band nasional, yaitu The Sigit, The Bray, Andra and The Backbone, Deadsquad dan Superman is Dead. Selain itu band-band lokal ternama dari Makassar, Palu dan Kendari.
Di antaranya, Shibuya, Bonzai, All Confidence Out, Reborn In Plagues, Build Down to Anathema, Necropsy, Pop is Dead, Melismatic, Dead of Destiny, Unremains, The Box dan Conventional is Rejected.
Salah satu alasan teknis penyediaan tiga panggung pertunjukkan, menurut para promotor, ialah untuk mempercepat waktu perpindahan penampilan dari band satu ke band lainnya.(*/T007)