Jakarta (Antara Bali) - Para menteri baru yang segera diumumkan Presiden
Jokowi akan langsung mengikuti Sidang Kabinet Paripurna yang digelar di
Kantor Presiden Jakarta, Rabu.
"Semangat perombakan adalah memberi manfaat nyata dan dirasakan
masyarakat, setelah ini jam 13.30 WIB dilantik langsung bekerja ikuti
sidang paripurna," kata Presiden Jokowi ketika mengumumkan susunan
kabinet barunya.
Sidang tersebut akan membahas tentang dua hal yakni arahan presiden dan Pembahasan Pagu Anggaran dan RAPBN tahun 2017.
Sebelumnya Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan setelah para
menteri yang baru dilantik maka kemudian pada pukul 15.00 WIB mereka
akan langsung mengikuti sidang kabinet terbatas dengan para menteri
baru.
"Tentu materinya ada dua arahan presiden. Pertama, berkaitan dengan
tugas baru yang dibebankan dan menjadi suatu kehormatan tentunya,"
katanya.
Sedangkan agenda kedua berkaitan dengan pagu indikatif APBN 2017 sekaligus berkaitan dengan tax amnesty.
"Karena memang Presiden concern secara penuh terhadap pelaksanaan tax amnesty ini," katanya.
Amnesti pajak sekaligus menjadi pekerjaan rumah yang harus disukseskan oleh para menteri baru.
"Karena Presiden ingin agar program ini berjalan baik," katanya. (WDY)
Menteri Baru akan Langsung Sidang Kabinet Paripurna
Rabu, 27 Juli 2016 12:57 WIB