Denpasar (Antara Bali) - Kantor Search and Rescue (SAR) Denpasar, Bali, mengerahkan satu helikopter untuk mencari seorang wisatawan dari Rusia yang dilaporkan hilang saat mendaki Gunung Agung di Kabupaten Karagasem.
Staf Hubungan Masyarakat Kantor SAR Denpasar Amtarama di Denpasar, Kamis, menjelaskan bahwa pengerahan helikopter itu untuk membantu personel mencari Ildar.
"Kami kerahkan helikopter untuk membantu petugas mencari turis itu dari udara," katanya.
Dia menjelaskan helikopter jenis BO-105 HR-1521 itu diterbangkan ke Kabupaten Karangasem.
Tim SAR Denpasar mengerahkan lima orang untuk membantu petugas SAR Pos Karangasem yang berjumlah sekitar 10 orang.
Pencarian itu juga melibatkan aparat berwajib lainnya dibantu masyarakat setempat.
Petugas SAR, kata Amtarama, menerima laporan hilangnya Ildar pada Rabu (9/3) sekitar pukul 12.20 Wita atau saat Hari Raya Nyepi.
Dia menduga turis malang itu hilang tersesat di gunung setinggi 3.142 meter di atas permukaan laut tersebut.
Ildar diduga hilang sekitar 200 meter dari puncak gunung yang terakhir meletus pada 1963 itu.
Informasi dari SAR Denpasar menyebutkan Ildar mendaki seorang diri di Gunung Agung pada Minggu (6/3).
Namun, hingga kini turis yang diketahui beralamat di Jalan Benesari Kuta, Kabupaten Badung, itu belum turun. (WDY)
SAR Denpasar Kerahkan Helikopter Cari Pendaki Rusia
Kamis, 10 Maret 2016 18:02 WIB