Eindhoven (Antara Bali) - AC Milan akan memperbesar peluang mereka mencapai fase grup Liga Champions setelah bermain imbang 1-1 di markas PSV Eindhoven pada Selasa (Rabu WIB), di pertandingan kualifikasi pertama mereka.
PSV, yang memainkan kuartet lini belakang dengan rata-rata usia 19,5 tahun, mendominasi untuk kurun waktu yang lama namun mereka tertinggal melalui gol Stephan El Shaarawy pada menit ke-15.
Bagaimanapun, PSV, yang tidak seperti Milan telah memainkan tiga pertandingan liga musim ini dan memenangi ketiga pertandingan itu, berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Tim Matavz pada menit ke-60.
PSV memulai pertandingan dengan baik dan memiliki tiga peluang sebelum Milan memecah kebuntuan ketika pemain internasional Italia El Shaarawy menanduk umpan silang dari Ignazio Abate, menyusul kesalahan yang dibuat Memphis Depay.
Milan mengandalkan serangan balik untuk mengekspos pertahanan belia PSV, namun El Shaarawy gagal memaksimalkan dua peluang yang didapatnya pada menit ke-50 dan 52.
PSV membuat Milan harus membayar atas kegagalannya memanfaatkan peluang-peluang itu delapan menit kemudian ketika Abbiati tidak dapat menangkap tembakan Stijn Schaars dan Matavz bergerak cepat untuk menyambar bola dan memasukkannya ke gawang Milan. (Antara/AFP/ADT)
Milan Tahan Imbang PSV Eindhoven
Rabu, 21 Agustus 2013 8:05 WIB