Shenzhen, China (Antara Bali/PRNewswire) - Pameran Teknologi Informasi China - China Information Technology Expo (CITE), yang diselenggarakan bersama oleh Kementerian Industri dan Teknologi Informasi - Ministry of Industry and Information Technology (MIIT) Republik Rakyat China dan Pemerintah Kota Shenzhen, serta diproduksi oleh China Electronic Appliance Corporation dan Shenzhen Flat Panel Display Industry Association, akan digelar mulai tanggal 10 hingga 12 April 2013 di Shenzhen Convention & Exhibition Center. CITE akan menjadi pameran teknologi informasi pertama di tingkat nasional yang bertujuan membangun platform untuk mempercepat pengembangan industri ICT dan membantu perusahaan China memperoleh peran yang lebih aktif di pasar global. CITE akan mencakup China Electronics Fair ke-81, China Consumer Electronics Fair, China LED Fair, China Optoelectronics Display Expo dan China International TV Festival.
Dengan lebih dari 1.200 peserta pameran dan total luas lahan 100.000 meter persegi, CITE 2013 akan mencakup setiap aspek perangkat elektronik dan rantai industri ICT. Melalui lebih dari 20 zona produk, pengunjung dapat mengeksplorasi produk dan solusi termutakhir termasuk komponen elektronik, bahan elektronik, IC, peralatan manufaktur, sensor, baterai lithium dan energi baru, LED, layar panel datar, perangkat elektronik konsumen dan banyak lagi.
Pada CITE 2013, pembeli dapat menemukan pemimpin industri seperti CEC, Lenovo, Changhong, Haier, TCL, Hisense BOE, Hasee, Coolpad, Inspur, Kingdee, MTK, Viatech, Spreadtrum, Crmicro, SMIC, Agilent, Rohde & Schwarz dan lebih banyak . Mereka akan menghadirkan produk termutakhir mereka dan solusi konkret di tempat.
Serangkaian forum tingkat tinggi akan digelar bersamaan pada pameran tersebut. Forum ini mencakup China New Generation of Information Technology Summit Forum, IEEE Consumer Electronics Society's summit on Big Data and Smart e-Commerce, IEEE Internet-of-Things Workshop yang diselenggarakan oleh IEEE Standards Association, dan 15 topik lain yang fokus pada perangkat elektronik otomotif, energi baru, LED, 3D, baterai lithium, panel datar dan lain-lain. Para ahli dan pemimpin industri akan berbagi produk terkini dan menelusuri tren pasar terbaru. Program pencocokan bisnis di tempat juga akan menyediakan platform terbuka untuk pertukaran informasi antara pemasok dan pembeli.
Situs web resmi: http://www.citexpo.org
E-mail: exhibitions@ceac.com.cn
SUMBER China Electronic Appliance Corporation
(ADT)