Denpasar (Antara Bali) - Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Provinsi Bali Anak Agung Ngurah Oka Ratmadi mewajibkan kader dan simpatisan partainya untuk mendukung penuh pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Anak Agung Ngurah Puspayoga--Dewa Nyoman Sukrawan.
"Saya harapkan semua kader dan simpatisan PDIP mendukung dan memenangkan PAS (Puspayoga--Sukrawan)," katanya di sela-sela pengukuhan koordinator Damantra Media Center (DMC) se-Bali itu Denpasar, Jumat.
Pada kesempatan itu juga dilakukan pakta integritas untuk memenangkan PAS yang ditandatangani koordinator DMC se-Bali.
DMC Bali Ngurah Ambara Putra menilai PAS adalah kader terbaik partai berlambang banteng gemuk dalam lingkaran itu sehingga patut didukung untuk meraih kemenangan dalam Pilgub.
"Paket PAS merupakan putra daerah terbaik, dengan harapan dalam mengendalikan Bali ke depan memprioritaskan seni, budaya dan tatanan kebudayaan masyarakat Bali," ujarnya.
Untuk itu, terang dia, DMC dikembangkan hingga ke pelosok pedesaan di kabupaten/kota di Bali sebagai upaya menyerap aspirasi masyarakat memenangkan pasangan PAS dalam Pilgub Bali.
Ambara menginstruksikan koordinator DMC bekerja maksimal hingga ke pelosok pedesaan menjelang hajatan politik lima tahunan tersebut.
Cagub Bali Anak Agung Puspayoga berpesan kepada simpatisan dan warga pendukungnya untuk mengecek daftar pemilih.
"Tolong dipastikan bahwa Anda adalah pemilih dalam Pilkada Bali sehingga memastikan suara kemenangan bisa untuk PAS," ucapnya.
Kehadirannya dalam acara DMC se-Bali bukan untuk kampanye Pilkada Bali, namun sosialisasi di depan kader dan simpatisan PDIP.
"Kehadiran saya di sini bukan berkampanye pilkada, karena belum waktunya berkampanye. Kalau saya menyampaikan visi dan misi cagub saya nanti bisa diperingatkan Panwaslu," katanya. (*/ADT/T007)