Jakarta (Antara Bali) - Rutan KPK yang berada di lantai bawah tanah (basement) gedung itu hingga hari Senin belum bisa digunakan kembali akibat terendam air banjir sejak Kamis (17/1).
"Jadi ada beberapa kelengkapan di rutan yang rusak dan perlu diperbaiki akibat terendam air banjir setinggi 40-50 centimeter," kata juru bicara KPK Johan Budi SP di Jakarta, Senin.
Dia mengatakan sembilan tahanan KPK di rutan tersebut masih berada di Rutan KPK cabang Guntur. Karena menurut dia pengembalian tahanan tersebut tidak bisa dilakukan dalam waktu satu sampai dua hari tetapi paling tidak membutuhkan waktu satu minggu.
"Sampe saat ini belum dikembalikan tahanan yang kemarin ada di Rutan KPK Cabang Guntur. Ada sembilan tahanan," ujarnya.
Menurut dia, akibat banjir yang melanda Jakarta itu ada beberapa perangkat sosialisasi kampanye KPK yang terendam air. Namun untuk fasilitas listrik menurut Johan, sudah tersedia sejak hari Minggu (20/1) dengan memanfaatkan genset di kantor KPK.
"Yang masih belum betul soal instalansi internet, tapi hari ini diharapkan bisa kembali normal," katanya. (*/DWA/T007)