Pemerintah Kabupaten Klungkung, Bali menyatakan sangat serius menekan laju inflasi salah satunya dengan membagikan ribuan bibit tanaman hortikultura untuk ditanam oleh petani di daerah tersebut.
Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta di Klungkung, Bali, Senin didampingi Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga Kabupaten Klungkung, Ny. Ayu Suwirta menyatakan pembagian bibit tanaman hortikultura tersebut merupakan wujud komitmen pemerintah Kabupaten Klungkung untuk mendukung para petani di tengah harga bahan pokok yang terus mengalami kenaikan.
Bupati Klungkung Nyoman Suwirta mengatakan sektor pertanian menjadi solusi untuk ketahanan pangan masyarakat Klungkung selain mengandalkan sektor pariwisata.
Bupati Nyoman Suwirta saat menghadiri acara penyerahan bibit tanaman cabai bertempat di Kantor Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klungkung, Senin, berharap kader PKK pada tingkat kecamatan, kelurahan dan desa dapat menerapkan konsep HATINYA PKK dan menggerakkan masyarakat di wilayahnya masing-masing untuk melaksanakan penanaman jenis tanaman hortikultura, seperti cabai, bawang dan jenis tanaman lainnya.
Baca juga: Bupati Klungkung libatkan media asing promosikan tenun Songket
Dalam menyukseskan program tersebut, Bupati Suwirta menugaskan Camat, Lurah dan Perbekel untuk melibatkan lembaga keuangan yang ada di wilayahnya untuk bersama-sama menekan inflasi.
Sementara itu, Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Bali Gusti Agung Diah Utari yang hadir dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa pemberian bibit cabai ini merupakan implementasi dari Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan yang diinisiasi oleh Bank Indonesia.
Baca juga: Bupati Klungkung pantau Pasar Galiran antisipasi lonjakan harga pasca-BBM naik