Negara (Antara Bali) - Sekolah setingkat SMP di Kabupaten Jembrana, diimbau mulai tahun depan seluruhnya bisa menerapkan ujian nasional berbasis komputer.
Hal tersebut disampaikan Bupati Jembrana I Putu Artha saat meninjau pelaksaan ujian nasional di sejumlah SMP di Kecamatan Negara, Mendoyo dan Melaya, Selasa.
"Banyak kemudahan yang dirasakan murid saat menggunakan ujian nasional berbasis komputer. Saya harapkan, tahun depan seluruh SMP sudah menerapkan sistem ini," katanya.
Menurutnya, ujian nasional berbasis komputer, selain lebih hemat dibandingkan menggunakan kertas, peserta ujian juga tidak perlu repot mengisi biodata termasuk lebih mudah menjawab soal ujian, daripada harus mengisi menggunakan pensil.
Kerusakan pada lembar jawaban yang bisa terjadi pada ujian nasional dengan menggunakan kertas, menurutnya, juga tidak terjadi dengan menggunakan komputer.
"Dari pantauan yang saya lakukan, sekolah yang sudah menerapkan ujian nasional berbasis komputer, peserta ujiannya juga lebih fokus dalam mengisi jawaban," katanya.
Untuk mencapai target tahun depan seluruh SMP menerapkan ujian nasional berbasis komputer, ia mengajak berbagai pihak terkait seperti komite sekolah, orang tua murid serta memerintahkan Dinas Pendidikan untuk saling bekerjasama.
Meskipun menginginkan tahun depan sudah diterapkan seluruh SMP, ia mengingatkan, agar hal ini tidak membebani murid, contohnya dengan mewajibkan seluruh peserta ujian memiliki laptop sendiri.
"Sarana komputer yang sekarang masih terbatas, mari bersama-sama kita tambah dengan kerjasama pihak sekolah, komite dan kami selaku pemerintah," katanya.(GBI)
Sekolah Jembrana Diimbau Gunakan Ujian Berbasis Komputer
Selasa, 2 Mei 2017 15:56 WIB