Denpasar (Antara Bali) - Aston International berencana membuka hotel "quest" pertama di Bali dengan nama "Quest Hotel Kuta Central Park" pada Mei 2011.
"Ini adalah hotel yang terjangkau namun dirancang dengan cermat dan menyenangkan," kata Aston International’s Vice President for Sales & Marketing Norbert Vas melalui siaran pers yang diterima ANTARA di Denpasar, Rabu.
Dia menjelaskan, hotel itu akan memiliki 226 kamar yang luas dan kontemporer, kamar suite tipe studio dan keluarga, yang dilengkapi beragam fasilitas rekreasi.
Hotel bergaya modis itu, adalah penggabungan nilai-nilai dari sebuah hotel, yakni mulai dari biaya sampai pelayanannya.
Norbert mengatakan, biaya hotel itu tergolong premium dengan desain yang unik dan inspiratif, serta standar pelayanan sehingga ideal untuk wisatawan yang ingin bergaya, namun mencari lingkungan yang sederhana.
Terletak di tengah pusat perbelanjaan dan hiburan Kuta Central Park, kehadiran hotel baru itu akan menjangkau semua kehidupan di Bali.
"Hotel Quest sangat unik karena hotel dengan pelayanan tertentu dan harga terjangkau, namun memiliki target sasaran kepada para wisatawan yang memiliki gaya hidup tertentu, menghargai desain yang segar serta memperhatikan hal-hal yang detil," ujarnya.
Dia menambahkan, Quest dan Bali merupakan suatu perpaduan yang sempurna sehingga pihaknya yakin bahwa Quest Kuta Central Park akan memperkaya kawasan Kuta serta membantu mengubah cara orang memandang tarif hotel.
Menurut Norbert, Bali akan memiliki banyak hotel quest karena akan dibangun dua hotel lainnya yang sedang dalam tahap awal pembangunan. Kedua hotel itu, berada di sekitar Tuban dan Jalan Double Six.
Selain di Pulau Dewata, hotel tersebut juga berkembang cepat di daerah lainnya di Indonesia dengan beberapa proyek yang sedang berjalan, seperti di Jakarta, Makassar dan Surabaya.
Dijelaskan, Aston memasuki pasar Indonesia pada akhir 1990 dan saat ini menjadi perusahaan pengelola keramah-tamahan terdepan di Indonesia yang menawarkan jaringan hotel, kondotel, resor, apartmen dan vila.
Aston International mengelola hotel dengan berbagai kelas dari bintang dua sampai bintang lima. Selain itu, Aston International juga menawarkan resor vila mewah dengan pilihan properti yang memiliki standar berbeda dan unik.(*)