Denpasar (Antara Bali) - Tarian "Membesak" dari Provinsi Papua yang menggambarkan keindahan burung Cendrawasih mewarnai Pesta Kesenian Bali (PKB) XXXV/2013 di Panggung Arda Candra Denpasar, Minggu malam.
Pementasan tersebut diawali pembukaan lagu daerah "Aku Papua" dengan menggunakan pakaian khas Papua, yang dipandu langsung oleh penyanyi papan atas asal Papua Edo Kondologit dan dinyanyikan bersama sekitar 20 orang peserta.
Penonton yang hampir sebagian besar datang dari papua untuk meramaikan pementasan dari daerahnya terlihat sangat antusias menikmati pertujukan dengan ikut serta menyanyikan lagu daerah tersebut.
Namun tidak kalah menarik dengan para penonton lainnya yang sangat menikmati pertujukan tersebut dengan ikut bertepuk tangan sambil bersorak memberikan tanda semangat untuk para pesera pementasan.
Pementasan tari "Membesak" yang menggambarkan keindahan burung Cenrawasih yang ada hubungan erat dengan masyarakat Bali.
Burung Cendrawasih tersebut bagi masyarakat Bali sangat disucikan, karena hanya dimiliki oleh para Brahmana dan dipergunakan untuk mengiringi upacara kremasi jenazah atau pengabenan.
Sedangkan di Papua, bulu burung Cendrawasih tersebut diikatkan di kepala setiap seseorang saat pementasan sehingga orang tersebut terlihat memancarkan keceriaan dan berwibawa.
Dalam pementasan tari tersebut duta seni Papua memadukan hasil kreasi seni masyarakat Papua dengan masyarakat Bali dengan menggunakan perpaduan pakaian khas kedua daerah tersebut sehingga menampilkan kreasi seni yang baru.
Kemudian dilanjutkan dengan pementasan Tari Tifa yang mencerminkan rasa suka cita rakyat Papua dengan menari bersama sambil menabuh alat musik Tifa.
Sementara itu, menurut pemimpin rombongan pementasan duta seniman Papua Made Agra, pementasan budaya yang ditampilkan tersebut adalah ekpresi rasa bangga terhadap tanah Papua, serta ungkapan kegembiraan atas persaudaraan yang erat di antara beragam suku bangsa yang berbeda tradisi dan agama.
"Ini adalah ungkapan rasa bangga dan mari kita bersama-sama menjalin tali persaudaraan yng erat antar sesama," katanya. (WRA)
Tari "Membesak" Dari Papua Warnai Pementasan PKB
Minggu, 16 Juni 2013 21:47 WIB