Denpasar (ANTARA) - BUMN PT Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo) memperkuat kinerja sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) khususnya di wilayah Bali dan Nusa Tenggara guna mendukung pertumbuhan ekonomi daerah di tiga provinsi itu.
“Kami bantu pelaku UMKM bisa memperoleh pinjaman atau pembiayaan dari lembaga keuangan,” kata Pemimpin Wilayah Jamkrindo Denpasar Trio Witarko di Denpasar, Bali, Selasa.
Ia menjelaskan melalui penjaminan kredit, pihaknya membantu pelaku usaha tersebut yang selama ini tidak memiliki atau kekurangan agunan hingga selama ini belum mendapatkan akses permodalan di bank.
Ada pun kantor wilayah Denpasar, lanjut dia, mencakup operasional di Kota Denpasar, Mataram, Sumbawa Besar dan Kupang.
Ia mencatat realisasi volume penjaminan kredit yang sudah digelontorkan di tiga provinsi tersebut mencapai Rp17,35 triliun selama periode Januari-November 2024 kepada 243.109 pelaku UMKM.
Baca juga: Jamkrindo serahkan bantuan sembako Ramadhan di Bali
Menurut dia, lebih dari 70 persen porsi penjaminan itu diserap untuk kredit usaha rakyat (KUR).
Selain membuka akses keuangan, pihaknya juga memberikan program inklusif salah satunya melalui pendampingan kepada pelaku UMKM salah satunya di Bali.
Para pelaku UMKM yang mendapatkan pendampingan dan pengembangan usaha itu di antaranya berasal dari sektor usaha kerajinan, pertanian termasuk kelompok petani kopi.
Pendampingan itu berupa perluasan potensi pasar, pelatihan hingga loka karya untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi pelaku usaha tersebut.
Rinciannya, imbuh dia, perluasan pasar dilakukan dengan mengajak mereka dalam pameran usaha.
Sedangkan pelatihan dan lokakarya di antaranya menyangkut perencanaan keuangan hingga adopsi pemasaran digital.
Baca juga: Jamkrindo jamin KUR Bali-Nusra Rp1,7 triliun
Untuk mendukung keberlanjutan usaha salah satunya kepada kelompok petani kopi di Kintamani, Kabupaten Bangli, pihaknya menyalurkan mesin pemprosesan kopi espresso untuk unit usaha produktif Catur Paramitha pada Senin (16/12).
“Ke depan kami perluas jangkauan program pendampingan dan layanan penjaminan ke seluruh sektor usaha strategis di Bali,” imbuh Trio,