Pekanbaru (Antara Bali) - Pebiliar andalan Bali Desak Raka mengaku lebih sulit mempertahankan prestasi pada Pekan Olahraga Nasional (PON) 2012 Riau ketimbang merebut medali emas pada PON empat tahun lalu di Kalimantan Timur.
"Saya akan berjuang keras untuk bisa mengulangi meraih emas pada PON 2012 di Riau, mempertahankan prestasi yang pernah diraih pada kegiatan serupa di Kaltim 2008," kata Desak Raka seusai mencoba latihan di Pekanbaru Sabtu.
Seraya meminta didoakan supaya mampu mempertahankan medali emas yang diraih empat tahun lalu, dia memprotes meja biliar yang disediakan panitia PON Riau yang kondisinya kurang baik.
"Saya saat latihan mencoba menyodok bola secara pelan, hasilnya bola bukan maju dengan pelan seperti diinginkan, tetapi justru berbalik, kok aneh," gerutu Desak Raka menggambarkan kondisi meja yang disediakan panitia PON.
Bali memprotes atas kondisi meja tersebut kepada panitia, akibat penempatannya kurang pas. Saat pertandingan dimulai diharapkan kondisi meja biliar sudah bagus sesuai yang dipersyaratkan untuk pertandingan tingkat nasional.
Desak Raka yang maju ke arena PON Riau bersama tiga rekannya berambisi untuk bisa meraih emas di cabang olahraga yang digelutinya sejak kelas dua sekolah menengah pertama (SMP) yang diawali dari mencoba-coba itu.(*/T007)