Medan (ANTARA) - Pebiliar tim Bali I Kadek Sugiarto dan I Putu Edi Wirawan berhasil menambah emas kedua setelah memenangkan laga final melawan tim Aceh pada nomor snooker 15 reds double cabang biliar PON XXI Aceh-Sumut 2024 di Pardede Hall, Medan, Kamis.
Sugiarto/Wirawan mampu membungkam pasangan wakil Aceh Agus Priyanto/Ernest Winata dalam partai pamungkas dengan skor 2-0.
"Kami bersyukur bisa menang lagi untuk menambah medali emas," ujar Sugiarto setelah pertandingan.
Sugiarto/Wirawan mencoba mendominasi sejak set pertama. Keduanya menampilkan ciri khas permainan mereka mengutamakan penempatan bola yang membuat pemain lawan sulit berkembang.
Mereka mendapatkan banyak peluang yang dimaksimalkan dengan pukulan-pukulan yang akurat memasukkan bola ke dalam lubang untuk mencetak poin.
Setelah mengantongi kemenangan pada set pertama, jagoan tim asal Pulau Dewata itu pun melanjutkan dominasi mereka tanpa memberikan kesempatan bagi pasangan Agus/Ernest untuk menyamakan kedudukan.
Dengan kemenangan itu, Sugiarto/Wirawan menambah medali emas untuk kontingen Bali dari cabang biliar menjadi dua medali.
Emas pertama mereka diraih dari setelah mengalahkan pasangan wakil Jawa Tengah Ricky Yang/Yoni R pada nomor snooker six red double.
Pertandingan cabang biliar PON Aceh-Sumut 2024 sudah berlangsung sekitar empat hari sejak Senin (9/9). Cabang biliar menyuguhkan lima kelas yaitu pool putra, pool putri, carom, english billiard, dan snooker yang diikuti 127 atlet putra dan 14 atlet putri dari 32 provinsi di Tanah Air.
Baca juga: Ni Kadek Heni peraih emas Asia Taekwondo libas semua lawannya di PON XXI
Baca juga: Bali buka peluang tambah medali emas dari biliar usai singkirkan Sumut
Pebiliar Sugiarto/Wirawan tambah emas kedua untuk Bali pada PON XXI
Jumat, 13 September 2024 5:26 WIB