Denpasar (Antara Bali) - Kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tidak pernah krisis kader untuk calon gubernur dan wakil gubernur yang siap bertarung dalam pemilihan kepala daerah Bali.
"PDIP Bali sama sekali tidak kekurangan kader yang akan maju menjadi pemimpin Bali atau yang akan tampil sebagai Gubernur Bali periode 2013-2018," kata Wayan Candra, kader PDIP Bali di Klungkung, Selasa.
Menurut Candra yang juga Bupati Klungkung ini mengatakan, banyak sekali figur yang berpengalaman, berkompeten dan layak menjadi pemimpin Bali. Namun pertanyaan selanjutnya, apakah semua mengikuti aturan main atau tidak.
Ia mengatakan, selaku kader partai, dirinya sudah berkomitmen dengan aturan partai dan taat terhadap aturan main partai tersebut.
"Dengan modal dasar ketaatan terhadap aturan partai tersebut, maka saya mendaftarkan diri menjadi pemimpin Bali periode 2013-2018. Saya daftarkan diri dengan mekanisme yang ada. Selaku kader, dipilih oleh partai saya siap, dicalonkan saya siap," ujarnya.
Candra juga menegaskan, pihaknya ingin memberikan contoh kepada generasi muda partai, generasi bangsa dan Bali agar komitmen dengan aturan internal partai.(LHS)
PDIP Tak Krisis Kader Cagub Bali
Selasa, 21 Agustus 2012 19:05 WIB