Minahasa (Antara Bali) - Puluhan atlet dari 13 provinsi di Indonesia mengikuti "Kejuaraan Terbuka Gantole dan Paralayang Tondano Valey 2012" di Kakas, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara.
Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Djouhary Kansil, di Tondano Minahasa, Selasa, mengatakan, kejuaraan tersebut adalah wahana untuk meningkatkan kualitas para atlet.
"Kejuaraan ini untuk menjaring atlet-atlet unggulan di kalangan generasi muda yang nantinya akan dibina secara berkesinambungan," kata Kansil ketika membuka kejuaraan tersebut.
Melalui kejuaraan tersebut diharapkan dapat mendukung pengembangan olah raga dirgantara khususnya Gantole dan Paralayang untuk memperoleh hasil optimal dalam setiap kejuaraan, baik tingkat daerah, nasional maupun internasional.
Gantole dan Paralayang merupakan salah satu cabang olah raga yang memberikan kontribusi bagi perkembangan dunia kepariwisataan di tanah air, termasuk Sulut khususnya kabupaen Minahasa, katanya.
Ketua Panitia Pelaksana Mayor Youdy Taloko mengatakan, kejuaraan yang berlangung 10-13 Januari 2012, dipusatkan di Bukit Kaweng Kakas, Minahasa.
Kejuaraan tersebut sebagai kegiatan pendukung atau "side event" dari "Asean Tourism Forum (ATF)" yang berlangsung 8-15 Januari 2012 di Manado.(T007)
Atlet 13 Provinsi Ikut Kejuaran Gantole
Rabu, 11 Januari 2012 9:16 WIB