Denpasar (Antaranews Bali) - Wakil Gubernur Bali Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati mendukung kegiatan "ngayah" berupa layanan servis gratis yang disediakan Perkumpulan Bengkel Mobil Bali (PBMB) selama pelaksanaan Upacara Batara Turun Kabeh di Pura Besakih, Kabupaten Karangasem.
"Kami menyambut baik dan mendukung layanan yang diberikan PBMB khususnya kepada para pamedek (umat) ke Pura Besakih yang kendaraannya mengalami permasalahan. Dengan demikian, mobil yang macet tidak mengganggu lalu lintas dan tercipta kenyamanan di jalan raya," kata Wagub Bali yang akrab dipanggil Cok Ace itu saat menerima audiensi Dewan Penasihat PBMB AA Ngurah Rai Santika, di Denpasar, Rabu.
Selain itu, dia juga meminta agar bengkel mobil yang tidak tergabung dalam gerakan "ngayah" atau pengabdian ini dapat turut serta memberikan dukungan dan kontribusinya, sehingga kegiatan "ngayah" dapat berlangsung dengan baik.
"Kegiatan ngayah ini perlu kita dukung. Ke depannya, saya harap partisipasi dari pemilik bengkel akan meningkat dan SDM yang ada juga terus ditingkatkan sehingga layanan bisa cepat dan tepat," ucap mantan Bupati Gianyar itu.
Sementara itu, Dewan Penasihat PBMB AA Ngurah Rai Santika mengatakan hingga saat ini telah tergabung sekitar 300 bengkel mobil dari sembilan kabupaten/kota di Pulau Dewata dalam PBMB.
Secara rutin setiap tahunnya (sekitar bulan April) saat Upacara Batara Turun Kabeh di Pura Besakih, PBMB memberikan layanan servis gratis kepada umat yang mobilnya mengalami permasalahan.
Menurut Rai Santika, kegiatan tersebut telah mendapat respons yang sangat positif dari umat yang bersembahyang ke pura terbesar di Bali itu, sebab dengan layanan ini lalu lintas kendaraan menjadi lebih lancar.
"Kegiatan ngayah di Besakih ini adalah kegiatan luar biasa bagi anggota PBMB, seluruh anggota menyambut dengan penuh semangat," ucapnya. Ke depan, pihaknya mengharapkan adanya dukungan dari pemerintah, terutama terkait peningkatan SDM dan peralatan yang lebih canggih.
Wagub Bali dukung layanan servis gratis perkumpulan bengkel mobil
Rabu, 2 Januari 2019 14:17 WIB