Denpasar (Antara Bali) - Sebanyak 16 delegasi dari National Defence College (NDC) India mengunjungi Kodam IX/Udayana sebagai salah satu bagian meningkatkan hubungan tentara nasional kedua negara.
"Kunjungan ini saya nilai sangat penting dalam rangka meningkatkan hubungan kerja sama antara Tentara Nasional Indonesia dengan Tentara Nasional India," kata Pangdam IX/Udayana Mayor Jenderal TNI Komaruddin Simanjuntak di Denpasar, Rabu.
Delegasi NDC India setingkat Lemhanas ini terdiri dari tiga perwakilan negara yakni India, Srilangka dan Mesir dengan pimpinan rombongan Shri Abhay Tripathi.
Delegasi tersebut disambut dengan pemberian hormat berjajar oleh regu jaga Makodam IX/Udayana kepada pimpinan rombongan dan selanjutnya disambut oleh para pejabat teras Kodam antara lain Kasdam IX/Udayana, Brigjen TNI Stephanus Tri Mulyono, Irdam IX/Udayana, Danrem 163/Wira Satya dan jajaran di Kodam IX/Udayana terkait.
Pangdam berharap kunjungan tersebut selain meningkatkan hubungan militer kedua negara tetapi juga dapat dijadikan wahana pertukaran informasi atas dasar persahabatan dan saling menghormati.
Pangdam Udayana mengatakan Indonesia dan India memiliki hubungan kerja sama diplomatik yang berjalan erat dalam melangsungkan pembangunan ekonomi dan pertahanan masing-masing negara.
Untuk itu, lanjut dia, dibutuhkan situasi kondusif yang didukung juga peran strategis tentara nasional kedua negara.
"Melalui kunjungan resmi ini kita dapat bertukar informasi, saling memberi masukan atau semacam studi banding guna mengoptimalkan peran dan tugas tentara nasional kedua negara," ucapnya.
"Jika tentara nasional di masing-masing negara dapat melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan baik maka akan tercipta situasi yang kondusif antara Indonesia dan India khususnya, dan kawasan Asia pada umumnya," imbuh Mayjen Komaruddin.
Dalam kesempatan itu delegasi NDC India juga diajak menyaksikan film, profil Kodam IX/Udayana dan dilanjutkan dengan diskusi berkaitan dengan tantangan tugas yang dihadapi oleh Kodam IX/Udayana dan keberadaan kapal yang digunakan untuk menjaga keamanan wilayah laut yang menjadi tangungjawab Kodam IX/Udayana di tiga provinsi meliputi Bali, NTB dan NTT serta tugas-tugas TNI dalam membantu pemerintah daerah sesuai dengan undang-undang yang berlaku.(*/dwa)