Denpasar (Antara Bali) - Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali mendirikan pojok baca atau "BI Corner" di Universitas Mahasaraswati Denpasar sebagai bentuk edukasi mengenai ekonomi dan bank sentral.
"Semua bidang profesi terkait dengan ekonomi," kata Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, Dewi Setyowati di Denpasar, Jumat.
BI Corner itu didirikan di lantai empat Gedung Perpustakaan Kampus Pascasarjana Universitas Mahasaraswati di Jalan Soka Denpasar.
Dalam BI Corner itu disediakan ratusan jenis buku yang menyangkut ekonomi dan bank sentral dengan dua versi bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.
Dewi mengharapkan agar buku tersebut menjadi referensi bagi mahasiswa untuk memikirkan lebih dalam terkait ekonomi di daerah dan nasional.
Terlebih di tengah persaingan Masyarakat Ekonomi ASEAN sehingga dengan pengetahuan ekonomi, generasi muda di Bali bisa lebih menguasai pasar sendiri dengan pengetahuan ekonomi yang lebih dalam.
Adanya Pojok Baca itu juga diharapkan menumbuhkan jiwa sosialisasi dengan mahasiswa lain meski saat ini mereka bisa membaca melalui gawai dan telepon seluler pintar yang dinilai bisa memengaruhi kesehatan mata.
BI Corner tersebut merupakan yang kedua didirikan di Bali setelah sebelumnya di Kampus Universitas Pendidikan Ganesha Singaraja pada 2015.
"Tahun ini kami berencana menambah lagi dua atau satu `BI Corner` tetapi masih kami kajinsesuai dengan anggaran," ucapnya.
Saat ini secara nasional BI telah mendirikan pojok baca di 106 titik di seluruh Indonesia tahun 2015.
Sementara itu Rektor Universitas Mahasaraswati Dr I Made Sukamerta menyambut baik upaya dari bank sentral itu dalam berkontribusi menciptakan sumber daya manusia yang handal.
"Ini motivasi bagi mahasiswa menumbuhkan jiwa membaca karena di Indonesia budaya membaca masih rendah apalagi dibarengi teknologi internet," ucapnya. (WDY)
BI Dirikan Pojok Baca Di Universitas Mahasaraswati
Jumat, 22 April 2016 14:15 WIB