Denpasar (Antara Bali) - Rumah Sakit Umum Daerah Wangaya, Kota Denpasar akan membangun gedung unit B dalam upaya memenuhi kebutuhan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat berkunjung ke rumah sakit itu.
"Kami sudah mengajukan anggaran kepada Pemerintah Kota Denpasar untuk membangun gedung unit B dalam memenuhi kebutuhan pelayanan yang lebih baik," kata Wakil Direktur RSUD Wangaya Made Maja Winaya di Denpasar, Senin.
Ia mengatakan untuk membangun gedung tersebut memerlukan dana mencapai Rp33 miliar dengan empat lantai. Usulan anggaran tersebut diajukan pada APBD induk tahun 2016.
"Gedung unit B itu terdiri dari empat lantai, yakni lantai I untuk pelayanan klinik, lantai II peranalogi (ruang layanan bayi dan anak), sedangkan lantai III dan IV untuk rawat inap," katanya.
Made Maja mengatakan saat ini sedang melakukan pemetaan gambar bangunan (DED) yang dianggarkan dana dari APBD tahun 2015.
"Untuk nantinya melengkapi gedung unit B memerlukan dana alat kesehatan mencapai Rp20 miliar. Itu pun dananya minta kepada Pemkot Denpasar," ujarnya.
Ditanya selama pembangunan gedung unit B terkait pelayanan kepada masyarakat pengunjung? Made Maja mengatakan selama pembangunan gedung tersebut pelayanan tetap buka, termasuk juga IGD tetap seperti sekarang.
"Tetapi kalau nantinya sudah selesai gedung tersebut, pelayanan IGD akan dipindah ke gedung unit baru," ujarnya.
Ia mengatakan rencana pembangunan gedung ini adalah bagian dari program jangka panjang, sehingga pelayanan kepada masyarakat akan lebih baik dan nyaman.
"Ini perencanaan jangka panjang, sehingga diharapkan pada tahun 2019 memiliki pelayanan yang sangat bagus dengan kapasitas ruang inap mencapai 300 tempat tidur," katanya. (WDY)
RSUD Wangaya Rencana Bangun Gedung B
Senin, 20 Juli 2015 11:35 WIB