Negara (Antara Bali) - Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana belum dilewati rombongan Front Pembela Islam (FPI), yang hendak melakukan unjuk rasa menolak penyelenggaraan Miss Word.
"Sepanjang pengawasan yang kami lakukan, belum ada rombongan FPI yang masuk ke Bali lewat Gilimanuk," kata Kapolsek Kawasan Laut Gilimanuk, Kompol Made Prihenjagat, Kamis.
Ia mengaku, pihaknya terus melakukan pemeriksaan terhadap setiap orang yang masuk ke Bali, untuk mengantisipasi gangguan keamanan.
"Kami tidak melarang siapapun masuk ke Bali, yang penting bisa menjaga keamanan pulau ini," ujarnya.
Sementara Kasubag Humas Polres Jembrana, AKP Wayan Setiajaya mengatakan, pihaknya memperketat penjagaan karena mendapat informasi FPI akan melakukan unjuk rasa di Nusa Dua, hari Jumat (20/9).(GBI)
Gilimanuk Belum Dilewati Rombongan FPI
Kamis, 19 September 2013 16:34 WIB