Mataram (Antara Bali) - Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Provinsi Nusa Tenggara Barat Ridwan Syah mengatakan tiga maskapai sedang menjajaki rute perbangan internasioan langsung ke Bandara Internasional Lombok di Praya, Lombok Tengah.
"Maskapai itu sudah beberapa kaki berkunjung ke NTB untuk menjajaki kemungkinan pembukaan rute baru penerbangan internasional, yakni Cathay Pasific yang ingin membuka penerbangan langsung Hong Kong-Bandara Internasional Lombok (BIL), karena selama ini turis dari Hong Kong melalui Bali," katanya di Mataram, Sabtu.
Ia mengatakan utusan dari Maskapai Penerbangan Chatay Pasific sudah datang dan pihaknhya sudah difasilitasi serta mendorong PT Angkasa Pura untuk memberikan izin untuk "Slot Time"
Selain itu, kata dia, Maskapai Jet Star ingin membuka penerbangan langsung Australia-BIL. Pihak maskapai juga sudah berkunjung untuk menjajaki pembukaan penerbangan langsung internasional, dan Maskapai Tiger yang menjajaki kemungkinan membuka penerbangan langsung Singapura-BIL. (*/DWA)