Badung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Badung, Bali menyalurkan bantuan dana stimulan secara langsung kepada masyarakat setempat yang terdampak bencana.
"Kami turun ke lapangan untuk menyerahkan bantuan kepada masyarakat yang terkena musibah, semoga dengan adanya bantuan ini bisa secepatnya dilakukan perbaikan sehingga bangunannya bisa dimanfaatkan kembali oleh masyarakat yang terkena musibah," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Badung I Wayan Adi Arnawa dalam keterangan yang diterima di Mangupura, Senin.
Ia mengatakan bantuan tersebut diserahkan sebagai wujud nyata Pemkab Badung dalam membuat kebijakan sekaligus memberikan solusi bagi masyarakat yang terdampak bencana.
Total bantuan dana stimulan bencana yang diserahkan sebesar Rp968.300.000, menyasar 16 penerima manfaat di tiga kecamatan, yakni Petang, Abiansemal, dan Kuta Selatan.
"Pemberian dana bantuan stimulan ini merupakan salah satu bukti bahwa kami pemerintahan di Kabupaten Badung selalu hadir di tengah masyarakat yang mengalami musibah dan bencana," kata dia.
Baca juga: Pemkab Badung ajak UMKM penuhi kebutuhan hari raya Galungan-Kuningan
Pemkab Badung juga memberikan bantuan kepada masyarakat yang mengalami bencana dan mengakibatkan dampak di kegiatan perekonomian sehari-hari, seperti warung yang mengalami musibah kebakaran.
"Kami juga membantu sampai masyarakat bisa mengisi dagangannya, dan berdasarkan regulasi yang ada besaran nominal bantuannya paling banyak Rp100 juta," tambah dia.
Kepala Pelaksana BPBD Badung Wayan Darma mengimbau warga yang mendapat bantuan untuk dapat segera melaksanakan pengerjaan sesuai dengan apa yang diajukan.
Hal itu dilakukan karena bantuan yang telah cair tersebut harus segera dilaksanakan karena pertanggungjawaban bantuan itu sebelum tiga bulan mendatang.
"Pertanggungjawaban itu nantinya juga harus dilampiri dengan foto bangunan atau tempat lainnya yang sudah selesai dikerjakan," ungkap dia.
Baca juga: Pemkab Badung salurkan dana bencana sebesar Rp5,3 miliar
Pemkab Badung salurkan dana stimulan pemulihan bencana
Senin, 2 Januari 2023 21:31 WIB