Jakarta (Antara Bali) - Hotel Indonesia Kempinski terus mendukung kuliner khas Indonesia dikenal masyarakat dunia sebagai salah satu produk industri ekonomi kreatif Indonesia.
"Tiap hari kami menyediakan makanan khas Indonesia seperti Bubur Ayam dan Sop Buntut yang memiliki rasa rempah khas Indonesia," kata Koordinator hubungan masyarakat Hotel Indonesia Kempinski, Nathalia Atmaja kepada ANTARA usai acara Indonesian Food Promotion, di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta.
Dia mengatakan, potensi kuliner khas Indonesia untuk dikembangkan sangat besar. Hal ini menurut dia, karena makanan Indonesia memiliki ciri bumbu yang kuat rempah-rempahnya dan ini yang jarang dimiliki masakan lain.
HI, menurut Nathalia akan terus memperkenalkan makanan khas Indonesia kepada pengunjung hotel tersebut, terutama tamu dari luar negeri. Strateginya menurut dia dengan memperbanyak kuliner khas Indonesia di rumah makan dan outlet di dalam HI itu.
"Salah satunya kami menampilkan bubur ayam dan sop buntut setiap hari, dan akan terus kami perbanyak kuliner asli Indonesia," ujarnya.
Program Director Bakti Budaya Djarum Foundation, Renitasari mengatakan kuliner Indonesia potensinya sangat besar untuk dikembangkan dan disebarluaskan kepada masyarakat dunia.(IGT/T007)
Hotel Dukung Kuliner Indonesia Mendunia
Sabtu, 1 September 2012 15:41 WIB