Denpasar (Antara Bali) - Program Kajian Budaya Pascasarjana Universitas Udayana (Unud) menggelar seminar matrikulasi untuk menggugah kesadaran kritis mahasiswa.
"Para pembicara dalam seminar ini secara bergiliran akan membeberkan makalahnya tentang beragam persoalan sosial yang terjadi di tengah masyarakat dalam kajian akademis," kata Dr I Gde Mudana selaku ketua panitia seminar Unud di Denpasar, Selasa.
Menurut dia, kegiatan seminar matrikulasi itu sebagai langkah strategis dan konkret dalam pencapaian visi dan misi Program Kajian Budaya S-2 dan S-3 Unud Denpasar, sebagai institusi pendidikan tinggi yang bertujuan mencetak kepribadian kritis.
Mahasiswa diharapkan mampu memandang kebudayaan sebagai identitas dan kepribadian bangsa yang memiliki harkat dan martabat, serta tangguh dan unggul.
Seminar membedah paradigma baru kebudayaan tersebut akan dilaksanakan selama sepekan pada 2-10 Agustus 2012 di gedung Prof Dr IGN Bagus, Fakultas Sastra Unud.
Kegiatan itu melibatkan sekitar 32 pembicara yang terdiri atas kalangan praktisi, akademisi, dan budayawan, termasuk para dosen Unud. (LHS/T007)
Seminar Menggugah Kesadaran Kritis
Selasa, 31 Juli 2012 19:08 WIB