Denpasar (ANTARA) - Dinas Koperasi dan UMKM Kota Denpasar mengimbau kaum milenial menggunakan kain tenun Endek Bali setiap Selasa guna melestarikan dan mempromosikan warisan budaya setempat itu.
"Kain tenun Endek adalah kain khas Pulau Bali yang harus dilestarikan dan tidak boleh punah ditelan zaman," kata Kepala Dinas Koperasi UMKM Kota Denpasar Made Erwin Suryadarma Sena di Denpasar, Jumat.
Imbauan itu sesuai dengan SE Gubernur Bali Nomor 04 Tahun 2021 tentang Penggunaan Kain Tenun Endek Bali/Kain Tenun Tradisional Bali.
Baca juga: Gubernur Bali minta ASN gunakan tenun endek untuk UMKM
Dinas Koperasi dan UMKM Kota Denpasar mendukung langkah Gubernur Bali Wayan Koster yang mengimbau masyarakat menggunakan busana berbahan kain tenun Endek Bali sebagai upaya melestarikan tenun tradisional khas Bali, sekaligus menggeliatkan produk Industri Kecil Menengah (IKM) lokal pada masa pandemi COVID-19.
Pihaknya mendukung SE Gubernur Bali Nomor 04 Tahun 2021 itu dengan mengajak kaum milenial untuk menggunakan kain tenun Endek dalam kehidupan sehari-hari, sekaligus mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI).
Pihaknya juga memberikan pelatihan kepada perajin dalam membuat kain tenun Endek Bali dengan motif yang lebih modern agar menarik di kalangan milenial, sekaligus membantu memasarkan produk kain tenun Endek Bali di masa pandemi COVID-19.
"Kain tenun Endek Bali diharapkan menjadi fesyen bagi kaum milenial di "Pulau Dewata" dengan rancangan motif-motif dan gaya anak muda," ujarnya.
Pihaknya akan berupaya menggandeng kaum milenial untuk mempromosikan kain tenun Endek Bali supaya semakin populer dan banyak yang berminat untuk menggunakannya.
Baca juga: Gubernur Koster-Christian Dior tandatangani kerja sama promosi Tenun Endek Bali
Kain tenun Endek Bali saat ini sudah terdaftar sebagai Kekayaan Intelektual Komunal Ekspresi Budaya Tradisional di Kementerian Hukum dan HAM.
Warisan budaya Bali ini juga mendapatkan momentum tampil di kancah dunia, setelah dilakukan kerja sama antara Pemerintah Provinsi Bali dengan Christian Dior, dalam penggunaan kain tenun Endek Bali sebagai koleksi busana musim semi dan musim panas pada 2021.
video oleh Pande Yudha