Jakarta (Antara Bali) - Forum Peduli Mangrove melalui program "Artha Graha Peduli" menggaet bintang sepak bola Real Madrid, Cristiano Ronaldo atau biasa disebut "CR7", sebagai duta pelestarian mangrove di Indonesia.
"Saya sungguh senang dan bahagia bahwa Ronaldo setuju mendukung penuh kegiatan kami guna melestarikan hutan mangrove di Indonesia," kata pendiri Forum Peduli Mangrove Indonesia, Tomy Winata, dalam keterangan pers di Jakarta, Senin.
Tomy mengatakan bahwa penobatan pesepak bola asal Portugal tersebut sebagai Duta Mangrove untuk Bali berdasarkan pertemuan di Madrid, Spanyol, Jumat (8/3).
Tomy Winata bersama mantan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Gories Mere, akan bertemu CR7 pada acara Konfederasi Komisi PBB Antinarkotika dan obat terlarang atau "United Nations Office on Drugs and Crime" (UNOCD) ke-56 yang berlangsung di Wina, Austria, 11--15 Maret 2013.
Selain masalah narkotika, konfederasi tersebut memiliki kebijakan utama kerja sama bagi pelestarian satwa dan pencegahan kerusakan hutan.
Tomy menilai Ronaldo cocok menjadi duta penyelamatan mangrove karena memiliki daya tarik dan panutan sehingga seluruh lapisan masyarakat diharapkan dapat mengikuti untuk menjaga kelestarian hutan bakau. (*/T007)
Ronaldo Jadi Duta Mangrove untuk Bali
Senin, 11 Maret 2013 18:45 WIB