Denpasar (Antara Bali) - Aneka jajanan khas Pulau Dewata cukup potensial menjadi daya tarik baik bagi wisatawan domestik maupun mancanegara, kata Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Bali I Ketut Suastika.
"Bali memiliki banyak jajanan tradisional dan sangat potensial sebagai pengisi kuliner bagi wisatawan. Saya akan komunikasikan hal itu kepada para pelaku wisata di Pulau Dewata agar bisa diangkat menjadi sebuah daya tarik pariwisata," kata I Ketut Suastika di Denpasar, Minggu.
Menurutnya, Pulau Dewata sebagai daerah wisata yang berlandaskan budaya diharapkan tetap memperkenalkan jajanan khas yang juga bisa selaras dengan zaman modern.
Dia menambahkan bahwa jika wisatawan berkunjung ke suatu tempat pastinya akan mencari masakan khas dan belum pernah dicoba di daerah tersebut.
Pulau Dewata memiliki banyak makanan tradisional yang cukup menarik ditawarkan kepada wisatawan di antaranya jajan satuh, klepon, kekuluban, bantal, iwel, lak-lak, serta masih banyak yang lainnya.(IGT)
Jajanan Khas Menarik Wisatawan
Minggu, 17 Juni 2012 13:09 WIB