Semarapura (Antara Bali) - Pembangunan jembatan di wilayah Watu Klotok, Kabupaten Klungkung, terhambat banjir.
"Kami tidak bisa kerja karena hujan turun terus hingga membanjiri pondasi jembatan," kata Suwito, pekerja proyek jembatan itu, Kamis.
Menurut dia, cuaca yang buruk menyebabkan pengerjaan proyek itu kian terhambat.
Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Klungkung, Ni Ketut Suwerni, menyayangkan lambannya pengerjaan proyek tersebut.
"Kami heran, proyek ini baru terselesaikan lima persen. Padahal proyek itu sudah lama dikerjakan," katanya kepada wartawan di Semarapura.*