Denpasar (ANTARA) - Para pencinta anjing (dog lover) di Pulau Dewata kini dapat menjajal "Dog Grocer Cafe" sebagai tempat nongkrong sambil memanjakan anjing kesayangan yang terletak di Jalan Raya Uluwatu, Pecatu, Kabupaten Badung.
"Di sini pengunjung dapat menikmati berbagai sajian menu kafe, sembari mengajak anjing kesayangan bermain," kata Nungky Budisantosa bersama Nenden Syahro, perintis Dog Grocer Cafe, disela-sela acara peluncurannya, di Kabupaten Badung, Kamis.
Pengunjung dapat menemukan berbagai jenis makanan, aksesoris sampai dengan keperluan mandi untuk anjing, di kafe yang didesain dengan interior menarik berbahan kayu di kawasan pariwisata Jimbaran, Badung, tersebut.
Harga produk yang ditawarkan, mulai dari Rp15 ribu hingga Rp450 ribu.
Pada acara peluncuran tersebut, nampak beberapa anjing dengan berbagai ras bermain dengan riang gembira. Ada yang berkejar-kejaran, ada juga anjing duduk di bawah kursi menunggu pemiliknya yang tengah bercengkrama dengan pengunjung lainnya.
Tentunya pemandangan seperti ini tidak akan ditemukan pada restoran ataupun kafe pada umumnya yang hanya menyediakan fasilitas untuk para pengunjung.
Namun, di Dog Grocer Cafe, anjing kesayangan pun mendapat tempat yang spesial, ada tempat bermain "indoor" dan "outdoor" yang berisikan kolam mini berbentuk tulang
"Melalui kafe ini, kami juga mencoba memberikan edukasi pada masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan anjing, mulai dari makanan sampai dengan kesehatan dan semuanya 'homemade' dan natural," ujarnya.
Berbagai produk yang ditawarkan tidak mengandung kimia yang dapat merusak organ serta kulit anjing kesayangan, bahkan seminimal mungkin menggunakan bahan dari plastik.
"Ini sebagai bentuk komitmen kami menindaklanjuti Peraturan Gubernur Bali No 97 Tahun 2018 tentang Pembatasan Timbulan Sampah Plastik Sekali Pakai," ucapnya.
Nungky dan Nenden mengaku terinspirasi untuk mendirikan kafe tersebut berawal dari rasa kecintaan dan kepeduliannya terhadap anjing. Sengaja dipilih Bali karena melihat "market-nya" cukup luas.
"Ke depannya, nanti kami akan menghadirkan dokter hewan di setiap minggunya dan akan ada grooming. Informasinya itu bisa dicek langsung di sosial media kami," katanya.
Nungky dan Nenden pun telah berencana untuk mengumpulkan teman-teman yang memiliki kecintaan kepada anjing-anjing dan dari penjualan produk tersebut, sekian persennya didonasikan ke Bali Pet Crusder dan beberapa yayasan.
"Kami melihat di Bali ini masih ada anjing yang dibuang dan dipelihara belum optimal," ujarnya.
Dog Grocer Cafe, tempat bersantai sambil manjakan anjing kesayangan
Jumat, 12 Juli 2019 11:12 WIB