Negara (Antara Bali) - Mobil jenis pick up yang mengangkut ikan dengan tujuan Kabupaten Buleleng, terguling di jalan raya Denpasar-Gilimanuk wilayah Hutan Cekik, Kabupaten Jembrana Minggu.
Akibat tergulingnya pick up yang dikemudikan Tarjianto (51), warga Dusun Kelapa Balian, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara ini, hampir satu ton ikan jenis lemuru yang diangkutnya tumpah ke jalan raya.
"Ini merupakan kecelakaan tunggal. Mobil tersebut terguling karena bannya pecah," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Jembrana Ajun Komisaris I Gede Sumadra.
Ia mengatakan, tergulingnya mobil pick up ini sempat membuat macet kendaraan di wilayah tersebut, tapi tidak berlangsung lama karena cepat dievakuasi.
Menurutnya, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, sementara Tarjianto hanya mengalami luka lecet pada lengan kiri.
Beberapa pengendara yang melintas, membantu penjual ikan antar daerah ini memungut kembali ikan yang tumpah, sehingga proses pembersihan jalan berlangsung lebih cepat.(GBI)