Yogyakarta (Antara Bali) - Presiden Joko Widodo, Sabtu malam, bertolak kembali ke Jakarta setelah melakukan kunjungan kerja di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Di Kupang, Presiden menghadiri peringatan hari ulang tahun ke-56 provinsi tersebut sekaligus menyaksikan penandatanganan nota kesepahaman bidang peternakan antara NTT dengan DKI Jakarta dan nota kesepahaman bidang perikanan antara NTT dengan Jawa Tengah.
Dengan didampingi oleh Ibu Negara Iriana, Presiden kemudian meninjau perbatasan Indonesia dan Timor Leste menggunakan helikopter.
Kepala Negara singgah di pos perbatasan untuk melakukan peninjauan layanan perbatasan dan melakukan dialog dengan warga.
Di tempat tersebut, Presiden menyatakan, komitmennya untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan kehidupan warga di perbatasan.
Dalam kunjungannya itu Presiden juga meresmikan peletakan batu pertama pembangunan bendungan Raknamo. Bendungan tersebut merupakan bendungan pertama dari 49 bendungan yang menjadi target pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Sebelum bertolak menuju Yogyakarta, Presiden juga meninjau RSUD Prof Dr Johannes Kupang dan RS Siloam.
Di Yogyakarta, Presiden singgah selama kurang dari dua jam untuk menghadiri acara pribadi sebelum melanjutkan perjalanan menuju Jakarta. (WDY)
Presiden Kembali ke Jakarta
Minggu, 21 Desember 2014 5:18 WIB