Badung (Antara Bali) - Tujuh provinsi dipastikan akan ikut dalam "Timeless Indonesia Festival (TIF) 2014" di Pantai K-land, Kabupaten Badung, pada 9-15 November 2014.
"Ketujuh provinsi itu diantaranya, Kalimantan Timur, Nusa Tenggara Barat, Sumatera Utara, Sulawesi Utara, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, dan Bali," kata Ketua Panitia Timeless Indonesia Festival, Karlinda Syaha dalam keterangan persnya di Pantai K-land, Kabupaten Badung, Minggu malam.
Timeless Indonesia Festival merupakan kegiatan yang pertama kalinya digelar di Pulau Dewata yang bertujuan sebagai pintu gerbang mempromosikan potensi pariwisata di seluruh Indonesia.
Meski di Jakarta sudah ada Taman Mini Indonesia Indah (TMII), belum bisa memaksimalkan kunjungan wisatawan ke seluruh provinsi di Indonesia.
Menurut dia, Bali merupakan tempat yang sangat strategis dalam penyelenggaraan Timeless Indonesia Festival 2014. "Karena di Pulau Dewata berbagai wisatawan domestik maupun mancanegara ada di Bali," katanya.
Dalam Timeless Indonesia Festival 2014, ketujuh provinsi yang ikut serta tersebut akan menampilkan sejumlah kreasi kesenian lokal, makanan tradisional, dan sejumlah cindera mata khas yang ada di daerahnya masing-masing.
Sementara itu, Panitia Promosi Desa Adat Kelan, Kadek Andi Asmara Jaya menyambut baik peran serta swasta dalam penyelenggaraan acara tersebut karena akan meningkatkan nilai jual desa adat setempat.
"Dengan adanya acara ini akan sangat menarik wisatawan datang ke Pantai K-land, karena festival ini sangat jauh berbeda dengan festival lainnya di seluruh Indonesia," ujarnya.
Pihaknya berharap kegiatan itu berjalan dengan dengan lancar dan mampu menjadi magnet kunjungan wisatawan ke Pulau Dewata. (WRA)
Tujuh Provinsi Ikut TIF
Minggu, 21 September 2014 21:01 WIB