Negara (Antara Bali) - Polisi dari Satuan Lalu-Lintas Polres Jembrana, bekerjasama dengan Pemkab Jembrana melakukan pengecekan kesehatan terhadap sopir angkutan umum, seperti bus dan travel di pintu keluar Pelabuhan Gilimanuk, Sabtu.
"Yang kami periksa adalah sopir yang hendak masuk ke Bali. Pemeriksaan ini untuk mengetahui kondisi kesehatan mereka, termasuk mendeteksi kemungkinan mereka mengkonsumsi alkohol," kata Kepala Satuan Lalu-Lintas Polres Jembrana, AKP Gede Samudra.
Menurutnya, selain kandungan alkohol dalam darah, dokter juga memeriksa kondisi jantung serta tensi darah yang dilakukan secara gratis.
Ia mengatakan, selain sopir, penumpang yang merasa ada gangguan kesehatan juga dilayani dalam kegiatan ini, seperti yang dilakukan Ni Made Loka, salah seorang penumpang bus, dengan tujuan Denpasar.
"Kepada sopir kami juga berikan pembinaan, agar melayani penumpang dengan sebaik-baiknya, dengan tidak mengkonsumsi alkohol, dan mengemudi dalam kondisi sehat. Hal tersebut perlu kami tekankan, karena sebentar lagi penumpang pasti melonjak karena mudik lebaran," ujarnya.
Dari 20 sopir bus dan travel yang diperiksa, dr Hertih mengatakan, tidak ditemukan kandungan alkohol dalam darah sopir, namun rata-rata tensi darah mereka cukup tinggi.
Menurutnya, bagi sopir yang tensi darahnya tinggi, ia memberikan vitamin karena menganggap, mereka kelelahan setelah mengemudi dari Jawa.(GBI)