Denpasar (Antara Bali) - Pesan perdamaian disuarakan dari Bali, melalui acara Gema perdamaian yang digelar di lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, Sabtu malam.
"Dari acara ini kami ingin menyampaikan pesan perdamaian kepada seluruh umat manusia dan semua itu kami awali dari Bali," Kata Ketua panitia kegiatan tersebut Made Suryawan.
Acara yang digelar sejak sebelas tahun silam selalu dirayakan dan sekarang menginjak tahun kesebelas.
Kegiatan tersebut melibatkan semua elemen masyarakat lintas agama, suku dan ras, tanpa membedakan satu sama lainnya dengan komitmen yang sama untuk mewujudkan perdamaian.
Acara gema perdamaian tersebut dihadiri oleh pemimpin dari lintas agama, ormas, pelajar, mahasiswa, masyarakat umum yang memiliki satu tujuan yakni kedamaian yang abadi.
Kegiatan tersebut diisi dengan berbagai pertunjukan seni di antaranya tari kecak, barong sai, drum band, tarian tradisional. (M038)
Pesan Perdamaian Dari Bali
Sabtu, 5 Oktober 2013 19:44 WIB