Mangapura (Antara Bali) - Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten Badung akan menurunkan 776 atlet pada Pekan Olahraga Provinsi Bali, September 2013.
"Dalam ajang olahraga kali ini kami turun pada semua cabang olahraga dengan harapan semuanya bisa memberikan hasil yang maksimal pada saat pertandingan," kata Ketua KONI Kabupaten Badung Ketut Suwandi di Mangapura, Sabtu.
Pada Porprov Bali kali ini tidak ada istilah cabang olahraga andalan, semuanya harus bisa memberikan hasil yang maksimal.
Walaupun ada beberapa cabang olahraga yang sering unjuk gigi pada ajang olahraga bergengsi di tingkat nasional maupun internasional, pihaknya tidak menjadikan atlet sebagai andalan dalam setiap kejuaraan.
"Saya menganggap mereka semua adalah andalan, dengan demikian mereka akan saling berpacu mengukir prestasi di ajang tersebut," ujarnya.
Walaupun saat ini adalah bulan puasa, kegiatan latihan bagi atlet yang bergama Islam tetap melakukan latihan secara rutin agar tidak menurunkan prestasinya.
Dalam olahraga, latihan itu merupakan modal utama untuk bisa menjadi juara dalam setiap pertandingan.
Dengan demikian, pihaknya selalu menekankan kepada semua atlet untuk tetap melakukan latihan secara rutin tanpa ada toleransi waktu. (WRA)