Denpasar (ANTARA) - Telkomsel kembali menunjukkan apresiasi kepada pelanggan yang setia menggunakan layanan Telkomsel untuk berbagai kebutuhan gaya hidup lewat pengumuman pemenang program Gebyar Undian Gledek di Bali Nusa Tenggara.
Program Gebyar Undian Gledek telah diikuti lebih dari 118 ribu pelanggan dan terpilihlah empat pemenang pada Kamis (13/2) di Kantor Telkomsel Renon Denpasar.
General Manager Consumer Business Regional Bali Nusra Mulyadi Indra di Denpasar, Kamis menyampaikan selamat kepada seluruh pemenang program Gebyar Undian Gledek di Bali Nusra.
"Program ini mencerminkan komitmen Telkomsel dalam memberikan nilai tambah bagi pelanggan, tidak hanya melalui layanan terbaik, tetapi juga melalui berbagai program apresiasi," katanya.
Program Program Gebyar Undian Gledek sebelumnya telah berlangsung dari 14 Desember 2024 hingga 31 Januari 2025 dan memberikan kesempatan kepada pelanggan untuk memenangkan berbagai hadiah menarik dengan melakukan pembelian kartu perdana Telkomsel Lite di outlet wilayah Bali Nusra dan telah aktif digunakan.
Ragam hadiah yang dimenangkan oleh para pelanggan Telkomsel, antara lain satu unit Sepeda Listrik Pacific, satu unit HP Android, satu emas seberat satu gram, satu voucher pulsa data senilai Rp200.000.
“Terimakasih untuk Telkomsel atas hadiah emas satu gram, sinyalnya sangat bagus di lokasi saya, semoga semakin banyak promo menarik lain dan bisa dapat hadiah lagi kedepannya," kata Ni Luh Warsini, pengguna Telkomsel sejak tiga bulan lalu.
Setelah pengundian berlangsung, pemenang dihubungi secara resmi oleh Telkomsel untuk proses validasi data.
Kemudian, hadiah akan diserahkan di GraPARI Renon, Jalan Raya Puputan No. 33 Denpasar.
Dalam program ini, Telkomsel menanggung seluruh pajak dan biaya pengiriman hadiah, sehingga pelanggan tidak perlu mengeluarkan biaya apapun.
Telkomsel berharap program ini dapat memberikan pengalaman yang lebih berkesan bagi pelanggan serta memperkuat loyalitas dalam menggunakan layanan Telkomsel.
Ke depan, Telkomsel akan terus menghadirkan berbagai program menarik lainnya guna memberikan manfaat lebih bagi seluruh pelanggan di Indonesia.