Denpasar (Antara Bali) - Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto diharapkan hadir saat kampanye pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Made Mangku Pastika-Ketut Sudikerta pada Pemilihan Kepala Daerah Bali, pada 15 Mei 2013.
"Kami akan berupaya mendatangan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto pada masa kampanye pilkada mendatang," kata Ketua DPD Partai Gerindra Bali Ida Bagus Putu Sukarta di Denpasar, Rabu.
Ia mengatakan, pihaknya terus melakukan pendekatan agar Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra pada masa kampanye pilkada bisa hadir mendampingi paket Pasti-Kerta.
"Kader dan simpatisan Partai Gerindra yang tersebar di kabupaten dan kota di Bali cukup banyak. Dengan kehadiran pak Prabowo diharapkan memberi semangat dan pilihan tepat pada pasangan yang diusung pada pilkada mendatang, yaitu paket Pasti-Kerta," kata Sukarta yang juga Wakil DPRD Bali itu. (*/DWA)