Jakarta (ANTARA) - Gempa bumi dengan magnitudo 5 melanda Tobelo, Maluku Utara, Minggu dini hari, pukul 03.23 WIB.
Berdasarkan informasi yang dirilis Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui laman www.bmkg.go.id, gempa terjadi di kedalaman 86 km, pada koordinat 2.39 LU dan 127.18 BT.
Pusat gempa berada di 116 km sebelah barat laut Tobelo, Maluku Utara.
Tidak dilaporkan potensi tsunami akibat gempa tersebut, namun BMKG mengimbau masyarakat untuk waspada atas kemungkinan gempa susulan.
Baca juga: Gempa magnitudo 5,5 landa Melonguane, Sulut
Baca juga: Gempa bumi 5,1 magnitudo guncang Kota Palu