Kuta (Antara Bali) - Sebanyak 100 orang bartender dari hotel-hotel berbintang di Bali mengikuti program pembinaan pengetahuan tentang "spirit" atau minuman alkohol berkadar minimum 40 persen yang sangat diminati oleh wisatawan mancanegara.
"Tidak hanya para bartender, ada juga beberapa siswa sekolah perhotelan yang mengikutinya," kata Ketua Indonesian Food & Beverage Executive Asosiation (IFBEC) DPD Bali Nyoman Gede Suasta, di sela-sela acara yang berlangsung di Grand Istana Rama Hotel, Kuta, Jumat.
Dia menjelaskan, pembinaan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan asosiasinya guna menambah profesionalisme para jajaran pegawai yang berada di bagian FB hotel mengenai "spirit".
Suasta mengungkapkan, ada tujuh jenis minuman keras berkadar alkohol 40 persen yang sangat diminati oleh para pelancong, di antaranya vodka, wiskhi dan brandy.
Rencananya, lanjut Suasta, pada tahun ini pembinaan seperti ini akan dilaksanakan secara rutin setiap bulan dengan jenis yang berbeda-beda sesuai permintaan para anggota.
Marketing Communication Executive Grand Istana Rama Hotel, Bianca Rosetta mengatakan, kegiatan tersebut sangatlah bermanfaat menambah pengetahuan dan pengalaman bagi jajaran pegawai hotel ataupun bar mengenai minuman beralkohol.
"Pada kesempatan kali ini yang memberikan pengarahan mengenai minuman itu adalah Carsson Quinn, suami dari koki terkenal Farah Quinn," ujarnya.(IGT/T007)
100 Bartender Bali Ikuti Program "Spirit"
Jumat, 20 Januari 2012 19:32 WIB