Gianyar (Antara Bali) - Mantan Sekretaris Daerah Kabupaten Gianyar, Anak Agung Raka, tidak mau berkomentar soal lobi yang dilakukan oleh ormas Masyarakat Peduli Membangun Gianyar (MPMG) yang menjadi pendukung putra mahkota Puri Agung Peliatan, Ubud, Cokorda Putra Nindia.
"Sekarang saya pilih diam dulu. Kalau sudah saatnya nanti kami akan bicara," kata AA Raka di Denpasar, Rabu.
Terus apa maksud kedatangan sejumlah tokoh Ormas MPMG ke kantornya itu? Ditanya seperti itu, penglingsir Puri Bitera yang dikenal memiliki hubungan dekat dengan Mantan Bupati Agung Bharata tersebut mengaku ada urusan lain.
"Kedatangan mereka ada urusan lain. Soal upacara ngaben ibu kami yang meninggal pada saat Pahing Kuningan, Minggu (17/8)," ujarnya seraya menegaskan, pertemuan itu tidak ada hubungannya dengan politik dukung mendukung.
Kendatipun dirinya bersama Cok Nindia, demikian putra mahkota Puri Peliatan itu disapa, sama-sama menjadi pengurus di Nasional Demokrat (Nasdem), bukan berarti dia mendukung. "Nasdem itu khan ormas, tak ada dukung mendukung," jelasnya.
Ia sendiri belum mau berkomentar banyak soal fenomena pemilihan kepala daerah (Pilkada) Gianyar yang akan digelar 2012.
Mangku Gatra, salah satu pendiri ormas MPMG itu nampak mencurahkan hatinya kepada mantan Sekda itu soal kepengurusan MPMG saat ini.
"Kami tak ingin meminta-minta, ingin ormas ini memang betul -betul berbuat pada rakyat," ujarnya.
Selain bicara soal struktur kepengurusan ormas MPMG, kata dia pihaknya juga membicarakan soal rencana pengabenan di Puri Agung Bitera, Gianyar.
"Kalau toh ada menyentuh politik, paling -paling itu hanya bagian dari demokrasi, " jelasnya.
Khusus untuk Gung Raka, jelas dia jika sudah saatnya pasti akan bicara, namun bukan sekarang hal itu akan diungkapkan.(**)
Mantan Sekkab Gianyar Tak Komentari Lobi MPMG
Rabu, 10 Agustus 2011 12:12 WIB