Denpasar (Antara Bali) - Badan Lingkungan Hidup Kota Denpasar, Bali, melaksanakan uji emisi gas buang kendaraan sebagai upaya mengurangi polusi udara di perkotaan.
"Kegiatan uji emisi gas buang ini dalam upaya mengurangi polusi udara perkotaan yang setiap tahun terus meningkat akibat bertambahnya jumlah kendaraan bermotor," kata Kepala Bidang Pengendalian Perencanaan dan Pengelolaan Limbah BLH Kota Denpasar Ida Bagus Putra Wirabawa di Denpasar, Kamis.
Di sela-sela kegiatan uji emisi gas buang tersebut, ia mengatakan, uji emisi kali ini berhasil melampaui target. Dari 274 total mobil yang diperiksa, sebanyak 251 mobil lolos uji.
Rinciannya, kendaraan dengan bahan bakar bensin 190 kendaraan dan 51 kendaraan dengan bahan bakar solar. Jumlah ini telah malampaui target sebanyak 200 mobil.
"Sedangkan untuk sepeda motor, dari 54 unit yang diuji sebanyak 46 kendaraan lolos uji. Kami menargetkan 800 mobil di empat kecamatan, yaitu Kecamatan Denpasar Utara, Denpasar Timur, Denpasar Selatan dan Kecamatan Denpasar Barat. Artinya setiap lokasi sebanyak 200 mobil," katanya.(I020/T007)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012
"Kegiatan uji emisi gas buang ini dalam upaya mengurangi polusi udara perkotaan yang setiap tahun terus meningkat akibat bertambahnya jumlah kendaraan bermotor," kata Kepala Bidang Pengendalian Perencanaan dan Pengelolaan Limbah BLH Kota Denpasar Ida Bagus Putra Wirabawa di Denpasar, Kamis.
Di sela-sela kegiatan uji emisi gas buang tersebut, ia mengatakan, uji emisi kali ini berhasil melampaui target. Dari 274 total mobil yang diperiksa, sebanyak 251 mobil lolos uji.
Rinciannya, kendaraan dengan bahan bakar bensin 190 kendaraan dan 51 kendaraan dengan bahan bakar solar. Jumlah ini telah malampaui target sebanyak 200 mobil.
"Sedangkan untuk sepeda motor, dari 54 unit yang diuji sebanyak 46 kendaraan lolos uji. Kami menargetkan 800 mobil di empat kecamatan, yaitu Kecamatan Denpasar Utara, Denpasar Timur, Denpasar Selatan dan Kecamatan Denpasar Barat. Artinya setiap lokasi sebanyak 200 mobil," katanya.(I020/T007)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012