Nusa Dua (Antara Bali) - Sejumlah tokoh Partai Golongan Karya (Golkar)
menjemput kedatangan Presiden Joko Widodo di Bandara Internasional I
Gusti Ngurai Rai, Bali pada Sabtu sekitar pukul 18:00 WITA.
Para petinggi Golkar tersebut yaitu Ketua Umum DPP Partai Golkar
Aburizal Bakrie, Menko Polhukam Luhut Binsar Panjaitan serta Sekjen DPP
Partai Golkar Idrus Marham dan Gubernur Bali Made Mangku Pastika.
Presiden telah melakukan perjalanan selama sekitar 1,5 jam dari
Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta menumpang pesawat kepresidenan
Indonesia Satu.
Rencananya pada Sabtu pukul 20:00 WITA, Presiden akan membuka
Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar di Bali Nusa Dua
Convention Center (BNDCC), Bali.
Dalam Munaslub tersebut, para kader Partai Golkar akan berdemokrasi
menentukan ketua umum periode berikutnya dari sejumlah bakal calon,
yaitu Ade Komarudin (1), Setya Novanto (2), Airlangga Hartarto (3),
Mahyudin (4), Priyo Budi Santoso (5), Aziz Syamsuddin (6), Indra Bambang
Utoyo (7), dan Syahrul Yasin Limpo (8).
Minggu pagi Presiden direncanakan terbang dari Bali menuju Seoul,
Korea Selatan melakukan kunjungan kenegaraan atas undangan Presiden Park
Geun-hye. (WDY)
Presiden Jokowi Dijemput Tokoh Golkar di Bali
Sabtu, 14 Mei 2016 21:18 WIB