Denpasar (Antara Bali) - Wali Kota Denpasar Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra mengharapkan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wangaya terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, terlebih dengan adanya Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).
"Saya berharap pihak rumah sakit terus meningkatkan pelayanan, karena kunjungan ke rumah sakit tertua di Bali ini pasti akan meningkat seiring adanya JKN, sehingga perhatian kesehatan warga pun akan meningkat," katanya pada seminar kesehatan tentang penyakit nyeri yang diselenggarakan RSUD Wangaya, di Gedung Dharma Sewaka Denpasar, Kamis.
Ia mengatakan pelayanan yang prima dari rumah sakit pemerintah sangat diharapkan oleh masyarakat. Dan RSUD Wangaya untuk memberi pelayanan itu sangat memungkinkan karena telah didukung fasilitas memadai dan dukungan para medis profesional.
"Saya yakin RSUD Wangaya mampu memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat, karena telah didukung fasilitas memadai," ujarnya.
Pada kesempatan itu, Wali Kota Rai Mantra juga mengapresiasi seminar kesehatan tersebut, karena dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan lembaga kesehatan dalam menangani penyakit yang disertai dengan gejala nyeri.
"Untuk itu pemahaman tentang nyeri dan penanganannya sudah menjadi keharusan bagi setiap kesehatan," katanya.
Rai Mantra menambahkan, dengan adanya pelayanan JKN, perhatian masyarakat terhadap kesehatan semakin tinggi. Hal ini terbukti hampir di semua rumah sakit terdapat antrean, ruang operasi maupun kamar mengalami peningkatan.
Sementara Direktur RSUD Wangaya Kota Denpasar, dr. Setiawati Hartawan M.Kes mengatakan setiap pasien yang datang ke rumah sakit, klinik maupun tempat praktek swasta pasti ada keluhaan penyakit nyeri.
Ia mengaku dengan memberikan pelayanan kendali mutu rumah sakit tidak akan mendapat biaya yang tinggi, karena di era JKN ini berapa pun biaya yang di dapat RS akan dibayar sesuai dengan paket pelayanan.
Sehingga hal ini perlu dikomunikasikan kepada pemberi pelayanan, dimana dalam memberikan pelayanan harus kendali mutu dan kendali biaya.
"Di RSUD Wangaya kami berikan kepada masyarakat adalah kendali mutu dan kendali biaya. Hal ini terbukti RS Wangaya tahun 2012 telah mendapat akreditasi secara paripurna," katanya. (WDY)