Negara (Antara Bali) - Anak Komandan Paspampres, Mayjen TNI Donny Monardo, Aderwin Azel Monardo (11), melakukan penghijauan dengan cara keliling ke seluruh provinsi di Indonesia.
Bersama dengan Savero Karamiveta Dwipayana (14) dan Farizan Hilman Razie (19), mereka sampai di Kabupaten Jembrana, dan langsung menanam pohon di halaman Markas Operasi Yonif 741 Negara, yang baru dibangun.
"Kami melakukan perjalanan ini untuk mengisi liburan. Sudah 29 provinsi termasuk Bali yang kami datangi," kata Fauzan.
Ia mengatakan, perjalanan dengan mobil dari Sabang sampai Merauke yang dimulai tanggal 19 mei ini inisiatif dari Savero, dengan membawa 3000 bibit pohon.
Menurutnya, setelah dari Jembrana, perjalanan langsung dilanjutkan ke Denpasar, untuk bertemu dengan beberapa tokoh Bali, serta menginap di kediaman Pangdam IX Udayana.
"Setelah itu, perjalanan kami lanjutkan ke arah timur. Kami bersama-sama melakukan ini karena memiliki pandangan yang sama, yaitu agar Indonesia lebih hijau. Selama perjalanan kami bertemu dengan tokoh dan generasi muda, dan ternyata seluruhnya berkeinginan sama dengan kami, yaitu menjadikan Indonesia lebih baik dan hijau," katanya.
Pengalaman dalam perjalanan ini, menurutnya, akan dijadikan buku, yang akan diluncurkan pada tanggal 29 November, bertepatan dengan ulang tahun Savero.(GBI)