Denpasar (Antara Bali) - Kepolisian Resor Kota Denpasar meningkatkan pengamanan di sejumlah kantor bank dan pusat penjualan toko emas dan perhiasan pascapenggerebekan teroris di Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.
"Kami amankan semua tempat vital. Kami sudah ketahui jaringannya. Kami akan jaga secara tertutup," kata Wakil Kepala Polresta Denpasar, Ajun Komisaris Besar Gusti Kade Budi Harryarsana di Denpasar, Jumat.
Menurut dia, selain pusat bisnis dan bank, sejumlah objek wisata dan pusat keramaian masyarakat tak akan luput dari atensi pihak kepolisian.
Dia mengungkapkan bahwa satu bank dijaga oleh empat orang personel baik Brimob maupun polisi berpakain preman. "Mereka khusus disenjatai. Perintah, ada yang mencurigakan, tembak mati," ucapnya tegas. (DWA)
Polisi Jaga Bank dan Toko Emas
Jumat, 3 Januari 2014 14:46 WIB