Kuala Lumpur (Antara Bali) - Ribuan pemilih Malaysia yang berada di luar negeri sudah menggunakan hak pilihnya untuk Pemilu di negaranya di 103 kantor perwakilan Malaysia di seluruh dunia pada Minggu (28/4) dan suara mereka akan dikirimkan melalui pos.
Sementara 272.387 anggota polisi dan tentara akan memilih lebih awal di markas tentara dan kantor polisi di seluruh negeri pada Selasa (30/5).
Sekretaris Komisi Pilihan Raya (SPR) Datuk Kamaruddin Mohamed Baria seperti dikutip berbagai media lokal, Senin mengatakan pemilihan berjalan lancar.
Hingga Minggu siang, sekitar 50 persen dari 9.314 pemilih sudah menggunakan hak pilihnya.
"Di Wellington (Selandia Baru) angkanya kira-kira 60 persen, Beijing (China), Tokyo (Jepang), Shanghai (China) dan Canberra (Australia) lebih kurang 50 persen sudah memilih," katanya.
Menurut Kamaruddin, semua kantor perwakilan Malaysia di luar negeri dibuka hingga pukul 18.00 waktu setempat. (*/DWA)